Banyak wanita mengatakan kegiatan bercinta pada malam pertama terasa sangat menyakitkan. Biasanya hal tersebut disebabkan karena kondisi fisik dan stres. Tapi bukan berarti tidak cara untuk menyiasatinya. Berikut panduan mengurangi rasa sakit ketika bercinta untuk pertamakalinya, seperti yang dikutip dari collegecandy.
Persiapkan diri dari beberapa hari atau bila perlu dari satu bulan sebelumnya. Miss V adalah organ yang elastis, meskipun pada awalnya miss V tidak mau merenggang, namun perlahan-lahan dinding miss V akan mengalah juga.
Cobalah untuk melakukan latihan perenggangan miss V dengan cara penetrasi ringan menggunakan benda kecil yang bisa membuat Anda nyaman. Beberapa gerakan senam juga bisa membantu hal ini.
Perhatikan apakah otot disekitar miss V tegang atau rileks? Apakah penetrasi ringan tersebut membuat Anda merasa sakit? Jika ya, upayakan untuk melepas ketegangan otot miss V dengan cara merilekskan diri dan diamkan penetrasi selama 10 menit. Jika perlu, gunakan pelumas buatan untuk membantu proses penetrasi.
Yang paling penting adalah, Anda dan pasangan merasa rileks dan nyaman. Perasaan rileks dan nyaman bisa mengurangi rasa sakit karena tubuh akan bereaksi secara natural. Jika posisi konvensional tidak membuat Anda nyaman, bisa juga mencoba posisi woman on top. Dengan begitu Anda bisa mengontrol kedalam dan kecepatan penetrasi sehingga Anda bisa berhenti sejenak ketika merasakan sakit.