Ada Parental Control di Windows 7

JAKARTA, KOMPAS.com - Produk Windows 7 yang diluncurkan Microsoft Corporation, mulai Kamis (22/10) ini, mempunyai fitur parental control. Tujuannya, untuk mengawasi penggunaan komputer serta aplikasi yang digunakan oleh anak ketika orangtua tidak berada di rumah. Demikian dijelaskan oleh Irving, staf Microsoft Indonesia, saat peluncuran Windows 7 di Hard Rock Cafe, Jakarta, Kamis ini.

Dikatakan Irving, komputer mulai jamak di tiap rumah tangga, namun penggunaannya masih sering berbagi. Oleh karenanya diperlukan parental control. Bagaimana parental control ini bekerja? Di dalam perangkat lunak Windows 7, ada tabel schedule yang menampilkan hari dan jam. Jadi, para orangtua dapat menentukan kapan anak-anak dapat menggunakan komputer itu. Pelanggaran jadwal, menyebabkan anak-anak takkan dapat mengaktifkan program dari komputer.

Bahkan parental control dapat menyeleksi permainan (games) yang dapat diakses anak-anak. Sebab tentu saja, ada perbedaan antara games untuk anak, dan games untuk orang dewasa, yang terkadang sarat dengan kekerasan. Yang terpenting, fitur parental control dapat mencegah akses anak-anak terhadap situs-situs tertentu serta mengatur waktu, kapan anak-anak boleh berselancar di dunia maya.

Haryo Damardono

Sumber: Kompas.Com
http://tekno.kompas.com/read/xml/2009/10/22/13023048/
Ada.Parental.Control.di.Windows.7